Baca dulu infonya ??

Pentas Kabaret Oriental " Anak Emas Juragan Batik " Segera Digelar Di Jakarta

Jakarta - Eksotika Karmawibhangga Indonesia (EKI) Dance Company kembali menyelenggarakan pertunjukkan seni di Tanah Air. Pementasan kabaret yang bertajuk Oriental - Anak Emas Juragan Batik ini disutradarai oleh Rusdy Rukmarata.

"Ini menceritakan tentang seorang peranakan China yang berbisnis batik kudus," ungkap Reinatasari selaku Program Direktur dari Bakti Budaya Djarum Foundation saat ditemui dalam jumpa Pers 'Kabaret Oriental' di Dapur Babah, Jakarta Pusat, Selasa (6/3/2012).

Kabaret yang melibatkan 300 orang ini merupakan perpaduan antara seni tari, teater, musik, dan lagu yang kaya akan sentuhan budaya Oriental. Ada hal-hal baru yang juga akan ditampilkan di pertunjukkan tersebut.

"Ada lagu jazz juga, yang di aransemen dengan gaya oriental. Ada shadow dance juga, sejenis orang yang jadi wayang, bisa berbentuk macam-macam seperti mobil dan pesawat," ujar sang sutradara, Rusdy Rukmarata.

Menceritakan tentang salah satu keluarga peranakan China, Hwang Cin Hin, bergelut dalam bisnis batik Kudus. Namun pria yang beristri empat itu sudah meninggal dunia. Kini, istri yang ke 4 lah yang mengurus anak-anaknya.

Wiliam, anak pertama dari istri pertama dan Tuan Cin Hin, memperebutkan bisnis ayahnya dengan Robert, anak laki-laki dari istrinya keempat. Kabaret Oriental menceritakan tentang perebutan cinta, harta, dan tahta dalam sebuah keluarga China peranakan yang mengelola bisnis batik.

Pertunjukan tersebut akan dipentaskan pada 20-24 Maret 2012 di Gedung Kesenian Jakarta.


Sumber : detik.com
By : joyoboyo90.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment